Cara Merawat Softlens Dengan Benar

cara merawat softlens
Jika Anda adalah pengguna softlens, maka penting sekali untuk mengetahui cara merawatnya dengan benar. Mengapa? karena softlens mempunyai beberapa resiko yang ditimbulkan dari kurangnya kesadaran atau mungkin kurangnya pengetahuan untuk menjaga dan merawat softlens. Seperti diketahui bahwa sekarang ini penggunaan softlens sudah mulai bergeser yang pada awalnya adalah untuk membantu penglihatan bagi penderita mata minus atau plus, namun sekarang softlens telah berubah menjadi kebutuhan lifestyle. Oleh karena itu, sekarang banyak yang beralih dari kacamata menjadi menggunakan softlens. Bahkan ada pula yang matanya normal namun menggunakan softlens hanya untuk memperindah bola mata dengan warna-warni dan dan motif yang softlens tawarkan. Jika tidak dirawat dengan benar, penggunaan softlens dapat berdampak buruk bagi kesehatan mata diantaranya iritasi pada mata, mata merah, dan bahkan bisa menyebabkan infeksi.

Cara merawat softlens

  1. Pastikan selalu cuci dan sterilkan tangan Anda, sebelum memasang atau melepas softlens cuci tangan Anda terlebih dahulu agar terhindah dari debu, kotoran, maupun bakteri. Kotoran yang terbawa pada tangan sangat behaya bagi mata karena bisa menimbulkan iritasi. Cuci tangan Anda menggunakan sabun dan keringkanlah menggunakan handuk yang halus, usahakan jangan handuk yang seratnya mudah rontok karena dapat menempel di tangan Anda. Untuk lebih amannya keringkan tangan Anda menggunakan hair dryer atau keringkan dengan sinar matahari langsung.
  2. Membersihkan softlens, penting sekali diperhatikan bahwa sebelum membersihkan tangan Anda harus bersih terlebih dahulu. Letakkan softlens di telapak tangan Anda kemudian tetesi dengan cairan solution (cairan khusus untuk membersihkan softlens). Kemudian gosok dengan tangan Anda secara perlahan sebentar saja atau setelah Anda yakin sudah bersih. Bilas kembali menggunakan cairan solution. Jangan sekali-kali membilas softlens menggunakan air keran karena bisa saja air sudah terkontaminasi oleh bakteri atau zat kimia yang tidak baik bagi mata.



  3. Jangan memelihara kuku panjang dan tajam, ketika membersihkan softlens pasti akan ada kontak antara ujung jari dan softlens. Hal ini akan menyebabkan resiko softlens terkena kuku yang menyebabkan sobek. Selain itu, pemasangan softlens ke mata juga kana menjadi lebih mudah. Jadi jari yang biasa untuk membersihkan softlens usahakan untuk mempunyai kuku yang pendek dan tidak tajam.
  4. Selalu cek kadaluarsa cairan, jangan sampai Anda membersihkan softlens menggunakan cairan yang sudah kadaluarsa karena akan berdampak buruk pada softlens Anda.
  5. Selalu rendam softlens jika tidak terpakai, hal ini akan tetap menjaga kualitas softlens. Softlens yang kekurangan cairan ketika perendaman atau penyimpanan akan menjadi kering dan kaku. Dampak buruknya adalah softlens menjadi rusak jika terlalu kering.
  6. Bersihkan kotak softlens, kotak softlens juga harus dijaga agar tetap bersih dan steril sehingga ketika dipakai untuk menyimpan lebih aman dari kotoran dan bakteri. Kotak softlens dapat dibersihkan dengan merendamnya di air panas agar steril.
  7. Usahakan jangan dipakai sepanjang hari, pemakaian softlens dianjurkan maksimal adalah 12 jam sehari. Jangan sekali-kali dipakai waktu tidur.
  8. Perhatikan umur pakai softlens, setiap softlens mempunyai umur pakai yang berbeda-beda tergantung dari produsennya. Tanyakan hal ini ketika Anda baru saja membeli softlens baru.
Itulah beberapa cara merawat softlens Anda dengan benar. Jika Anda sudah memutuskan untuk memakai softlens Anda juga sudah harus punya komitmen untuk disiplin merawatnya karena memang butuh kesabaran dan ketelatenan. Sekian artikel ini, bagikan ke teman-teman Anda melalui social media jika dirasa bermanfaat.Terima kasih.

Labels: , ,